PANDUAN CARA MEMBUAT REPOSITORI DI BITBUCKET

Kali ini kita akan belajar cara membuat repositori di bitbucket. Bila ingin tahu penjelasan lebih dalam tentang repositori dan bitbucket dapat klik link disini. Kita akan belajar membuat repositori dengan mengimport dari repositori yang telah ada. Jadi sebelumnya sudah ada repositori yang berjalan dan berisi source code terupdate dari aplikasi kita, kemudian kita ingin membuat repositori baru yang berisi dengan konten tersebut.

1. Untuk pertama kali, silahkan Anda login ke bitbucket
2. Di bagian atas, terdapat menu repositories, lalu pilih Import Repository
3. Kita akan mendapatkan form seperti gambar berikut

4. Karena kita menggunakan tools Git pada artikel sebelumnya, maka pilih Git pada field Source
5. Copy URL repositori yang ingin kita copy Anda bisa mendapatkan URL dengan membuka repositori yang sebelumnya, lalu copy urlnya seperti gambar dibawah

6. Lalu paste URL tersebut pada field URL
7. Masukkan username dan password dari repositori yang ingin dicopy agar agar repo baru kita terauthorize
8. Kemudian masukkan nama repository yang baru pada field Repository Name
9. Bila Anda ingin menset repository baru sebagai repositori privat maka centang access level private repository
10. Kita juga dapat menambahkan beberapa desripsi pada Advanced Setting bila diperlukan
11. Bila semuanya telah terisi lalu klik import repository

12. Tinggal kita menunggu proses import hingga selesai

13. Maka selesailah proses pembuatan repositori baru dengan mengimport source dari repositori yang sudah ada.

Demikian cara membuat repositori baru dengan mengimport, untuk selanjutnya Anda dapat membaca “Perintah Penting dalam Git pada Windows 10”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *